Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PILPRES 2014

Senior Sarankan Panglima TNI Siapkan Rencana Darurat untuk Krisis

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 03 Juli 2014, 15:21 WIB
Senior Sarankan Panglima TNI Siapkan Rencana Darurat untuk Krisis
try sutrisno/net
rmol news logo Mantan Panglima ABRI, Jenderal (Purn) Try Sutrisno, berkunjung ke Rumah Singgah Panglima TNI, Jenderal Moeldoko, di Medan Merdeka Barat, Jakarta, Kamis (3/7).

Wakil Presiden RI periode 1993-1998 itu hadir bersama Letjen (Purn) Wijoyo Suyono diterima langsung oleh Panglima TNI Jenderal Moeldoko.

Usai pertemuan tersebut, Jenderal Moeldoko menjelaskan, kedatangan Tri Sutrisno dan rombongan merupakan silahturahmi biasa antara senior dan junior, dan tidak ada pembahasan yang spesial.

"Pertemuan tadi menjadi ajang kami menimba ilmu dari senior yang sudah lama bekerja di lingkungan TNI," ucap Moeldoko dalam jumpa pers usai pertemuan yang dilangsungkan secara tertutup itu.

Moeldoko menambahkan, selain silahturahmi, pertemuan tadi juga membicarakan soal pesan dari senior agar TNI mampu menjaga kondusifitas, memberikan jaminan rasa aman dan ketertiban dalam Pilpres 2014 kali ini.

"TNI juga diminta menyiapkan contingency plan (rencana darurat) untuk masa krisis jika diperlukan," ujarnya. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA