"Terkait laga Indonesia vs Bahrain saya sudah koordinasi dengan Ketum PSSI, di mana kita sebagai menteri olahraga sudah menjamin bahwa keamanan tim Bahrain di Indonesia, pasti kita jamin," ucap Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, dikutip laman resmi Kemenpora, Senin, 21 Oktober 2024.
"Dan ini jangan sampai mencari-cari alasan, bahwa Indonesia sangat aman untuk bertanding. Pak Ketum PSSI juga sudah berkoordinasi dengan FIFA dan AFC dan insyaAllah kita akan membuat surat bersama antara pemerintah dan PSSI yang akan kita layangkan baik untuk FIFA dan AFC," papar Dito yang baru saja resmi dilantik kembali sebagai Menpora oleh Presiden Prabowo Subianto.
Setelah bermain imbang 2-2 dalam laga yang kontroversial di Bahrain, Indonesia akan mendapat giliran menjamu Bahrain di Jakarta pada Maret 2025. Akan tetapi Bahrain menyurati FIFA dan AFC untuk meminta venue pertandingan dipindah ke tempat netral, dengan alasan keamanan.
"Intinya adalah Indonesia sangat siap untuk menerima para tamu-tamu dan tim-tim dunia dan even kelas internasional," pungkas Dito.
BERITA TERKAIT: