"Operasi berjalan sukses. Dia membutuhkan waktu pemulihan empat bulan," tulis keterangan resmi Lakers.
Thomas kemungkinan tidak bisa bermain lagi pada NBA musim ini. Meskipun kontribusinya tidak banÂyak membantu perjuangan Lakers lolos
play-off. Dari 17 pertandingan yang diÂlakoni, dia menghasilkan rata-rata 15,6 poin dan lima assist.
Ini adalah cedera yang saÂma ketika Thomas absen di awal musim. Masalah terseÂbut menghambat kariernya di Cleveland Cavaliers.
Banyak yang meragukan masa depannya di klub. Sebab Lakers hanya mengontrak Thomas selama semusim. Meskipun ada sinyal yang mengarah untuk memberikan perjanjian baru.
Thomas diuntungkan persepsi positif dari pelatihnya. Akan tetapi rekam sejarah cedera Thomas bisa saja membuat Lakers berubah pikiran. "Kehadirannya ibarat memiliki pelatih di lapangan. Thomas memiÂliki kualitas kepemimpinan dan membantu kami," kata pelatih Lakers, Luke Walton, dikutip
NBC. ***
BERITA TERKAIT: