Ahok Rahasiakan Lokasi Rusunawa Marunda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 26 Juli 2013, 11:53 WIB
Ahok Rahasiakan Lokasi Rusunawa Marunda
FOTO:NET
rmol news logo Pemprov DKI menugaskan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) untuk membangun rumah susun sederhana sewa (rusunawa) di kawasan Marunda. Namun Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama masih ogah buka-bukaan soal lokasinya.

"Kita tidak mau bikin rusunawa yang terlalu tinggi kan. Daerahnya rahasia dulu. Hehe. Kita udah kuasai 100 hektar, kita mau kuasai sampai 400 hektar," ujar pria yang akrab disapa Ahok ini di Balaikota, Jakarta, Jumat (26/7).

Ahok katakan, rencananya rusun ini dibangun dengan konsep superblok di atas lahan seluas lahan seluas 400 meter. Nantinya di tiap 100 hektar dibangun 17.640 unit rusun dengan jumlah 221 tower yang juga dilengkapi berbagai fasilitas sosial. Namun Basuki kembali menegaskan, gedung tiap blok dibangun tidak terlalu tinggi dan tanpa fasilitas lift untuk mengantisipasi tambahan biaya.

"Kalo pake lift kan repot dan supaya maintanance-nya murah. Di Marunda. Tambah tanah lagi," ujarnya lagi.

Proyek tersebut dipercayakan kepada pengembang Agung Podomoro Group dan Pemprov melalui Jakpro siap menyediakan lahannya. Pembangunan rusunawa itu sendiri sesuai kewajiban Agung Podomoro sebagai pengembang, seperti tertuang dalam Surat Izin Pemakaian Tanah (SIPT).

"Anggarannya ya nodong SIPT itu kan. Yang 20 persen itu," beber Ahok.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA