Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Antisipasi Gangguan, Pengusaha Rental Mobil Kolaborasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/achmad-rizal-1'>ACHMAD RIZAL</a>
LAPORAN: ACHMAD RIZAL
  • Jumat, 05 Juli 2024, 08:51 WIB
Antisipasi Gangguan, Pengusaha Rental Mobil Kolaborasi
Pengurus dan anggota Bravo Jawa Tengah dan Asosiasi Rental Mobil Indonesia (ARMI) Jawa Barat saat pertemuan di Semarang/RMOLJateng
rmol news logo Mencermati kerawanan dunia usaha rental mobil, para pelaku jasa rental mobil di Jawa Tengah-DIY dan Jawa Barat berkolaborasi.

Melalui kerjasama yang baik, sesama pengusaha rental mobil diharapkan bisa saling membantu jika ada persoalan atau kendala yang dihadapi teman seprofesi.

Kolaborasi ditunjukkan dengan kunjungan puluhan anggota ARMI (Asosiasi Rental Mobil Indonesia) Jawa Barat ke Semarang. ARMI Jawa Barat sendiri baru terbentuk, dan akan dikukuhkan secara resmi pada 17 Juli.

Dipimpin ketuanya, Wekly, ARMI Jawa Barat diterima jajaran pengurus dan anggota Bravo Jateng dan DIY, bertempat di Resto Candi View, Semarang. Bravo merupakan nama yang digunakan asosiasi pengusaha rental mobil di Jateng dan DIY.

"Melalui silaturahmi berupa kunjungan ini, Bravo Jateng-DIY siap berkolaborasi dengan ARMI Jawa Barat untuk memerangi mafia-mafia rental yang marak di berbagai daerah," kata Hidayat Akhirudin, Wakil Ketua Bravo, seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (5/7).

Pertemuan itu diharapkan jadi perintis dibentuknya ARMI di berbagai daerah di seluruh Tanah Air, hingga terbentuk secara Nasional.

"Bentuk kerja samanya, antara lain koordinasi antarwilayah, saling back up kalau ada trouble. Misalnya sedang perjalanan keluar daerah namun menemui kendala, maka dibantu sesama pengusaha rental di daerah itu," papar Hidayat, didampingi pengurus lainnya.

Bravo Jateng dan DIY sendiri juga mengedukasi para pengusaha rental agar selalu menerapkan SOP (standard operational procedure), agar penyedia jasa layanan rental mobil terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA