Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

80 Persen Pemudik dari Sumatera Belum Kembali ke Jawa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Minggu, 14 April 2024, 18:42 WIB
80 Persen Pemudik dari Sumatera Belum Kembali ke Jawa
Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan (kiri)/Ist
rmol news logo Sedikitnya 80 persen pemudik dari Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Bakauheni belum kembali ke Jawa hingga H+4 Idulfitri 1445 Hijriah atau 2024 Masehi.

Hal itu disampaikan Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan, usai memantau di Pelabuhan Bakauheni.

Dari laporan Polda Lampung, kata Irjen Aan, pihak kepolisian belum menerapkan strategi delaying system, lantaran arus lalu lintas yang masuk Pelabuhan Bakauheni masih lancar.

"Di pelabuhan juga, volume rasionya masih rendah, masih banyak parkir yang tersedia, sehingga tidak perlu melakukan strategi delaying system. Artinya masih normal," kata Irjen Aan kepada wartawan, Minggu sore (14/4).

Menurut dia, masih ada sekitar 80 persen pemudik belum kembali menuju Pulau Jawa melalui Pelabuhan Merak.

"Di Bakauheni masih ada sekitar 80 persen yang belum kembali. Mungkin besok, hari ini, malam ini, kemungkinan besok terjadi arus menyebrang ke Jawa," katanya.

Sehingga, kata Aan, secara keseluruhan arus yang akan menyeberang ke Pulau Jawa dari Sumatera masih normal. Meskipun ada peningkatan, tidak terlalu signifikan.

"Kita melihat arus lalu lintas dari Anyer, kemudian Merak sampai Jakarta, cukup lancar," pungkasnya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA