"Dengan adanya perbaikan di berbagai sisi, tentu akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi jamaah untuk beribadah, terlebih di bulan Ramadan," kata Pimpinan Baznas RI Bidang Koordinasi Nasional, KH. Achmad Sudrajat saat meresmikan Musala Nurul Hidayah Cibarusah, Bekasi, Jawa Barat, Selasa (26/3).
Achmad mejelaskan, program Bedah Musala ini merupakan peran aktif Baznas dalam memberikan pelayanan kepada musala yang kondisinya tidak memadai.
Musala yang direnovasi dalam program ini adalah musala yang memiliki kerusakan di berbagai sisi sehingga dapat mengurangi kenyamanan para jemaah dalam beribadah.
Menurutnya, renovasi musala ini bukanlah semata-mata pekerjaan fisik belaka, melainkan juga merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam memperkuat infrastruktur keagamaan di lingkungan sekitar.
“Mari terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas kehidupan beragama di tengah-tengah masyarakat," kata Achmad.
BERITA TERKAIT: