Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tingkatkan Nilai Ekonomi, Istri Nelayan Dilatih Produksi Olahan Ikan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Selasa, 30 Mei 2023, 18:33 WIB
Tingkatkan Nilai Ekonomi, Istri Nelayan Dilatih Produksi Olahan Ikan
Pelatihan istri-istri nelayan Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten/Ist
rmol news logo Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten, diproyeksikan menjadi daerah pusat kawasan perikanan di Indonesia. Lebih dari sekadar produktifitas tangkapan ikan, tetapi juga olahan dari ikan itu sendiri.

Salah satu cara yang dilakukan dalam mengembangkan usaha, adalah dengan melatih istri-istri nelayan yang masih belum produktif, dalam menghasilkan olahan ikan.

Pelatihan itu diberikan UMKM Sahabat Sandi. Tujuannya, kata Ketua UMKM Sahabat Sandi, Abdul Mufakhir, pelatihan ini dapat meningkatkan nilai beli masyarakat. Sebab, olahan ikan yang dibuat akan meningkatkan pendapat lebih besar bagi para nelayan, yang tentu berdampak positif pada ekonomi rumah tangga.

"Kami memberikan program ini, karena Kecamatan Kronjo penghasilan ikan terbanyak, nantinya akan diolah menjadi otak-otak dan bakso untuk meningkatkan daya beli, sehingga tadinya harganya murah bisa terjual dengan mahal," kata Abdul dalam keterangan tertulis, Selasa (30/5).

Lebih lanjut, Abdul juga akan memfasilitasi bantuan modal kredit dengan bunga ringan kepada peserta yang berkeinginan membuka usaha setelah mengikuti pelatihan.

"Kami juga akan membuat program yang terus hadir untuk masyarakat bawah, seperti permodalan karena setelah pelatihan ini mereka ingin membuka usaha namun terkendala dengan modal," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA