Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

WHO Evakuasi 1.000 Perempuan dan Anak-anak Gaza ke Eropa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 22 Oktober 2024, 14:31 WIB
WHO Evakuasi 1.000 Perempuan dan Anak-anak Gaza ke Eropa
Petugas kesehatan tengah menggendong bayi yang terluka akibat reruntuhan bangunan di Jalur Gaza/Net
rmol news logo Hingga 1.000 perempuan dan anak-anak yang membutuhkan perawatan medis akan segera dievakuasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). 

Kepala Cabang WHO di Eropa, Hans Kluge mengatakan bahwa evakuasi terhadap kaum rentan korban perang Gaza akan dimulai prosesnya dalam beberapa bulan ke depan. 

"Kami berkomitmen untuk melakukan 1.000 evakuasi medis lagi dalam beberapa bulan ke depan ke Uni Eropa," kata dia, seperti dimuat AFP pada Senin, 22 Oktober 2024. 

WHO Eropa telah memfasilitasi 600 evakuasi medis dari Gaza ke tujuh negara Eropa sejak perang terakhir dimulai di sana pada bulan Oktober 2023. 

"Ini tidak akan pernah terjadi jika kita tidak menjaga dialog (terbuka)," ujar Kluge.

Penyelidik PBB mengatakan bahwa Israel sengaja menargetkan fasilitas kesehatan di Gaza, dan membunuh serta menyiksa tenaga medis di sana. 

Perwakilan WHO di Palestina, Rik Peeperkorn mengatakan pada bulan Mei bahwa sekitar 10.000 orang perlu dievakuasi dari Gaza untuk perawatan medis yang mendesak.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA