Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kemenag: Jemaah Wafat di Jalanan Makkah Bukan Asal Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 23 Juni 2024, 18:21 WIB
Kemenag: Jemaah Wafat di Jalanan Makkah Bukan Asal Indonesia
Jemaah haji wafat di jalanan Makkah, Arab Saudi/Ist
rmol news logo Melalui media sosial, viral video yang menunjukkan jemaah haji meninggal dunia dan terlantar di jalanan Makkah, Arab Saudi.

Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief menegaskan bahwa orang wafat dalam video tersebut bukan jemaah haji Indonesia.

“Gambar itu yang beredar tidak mencerminkan yang terjadi pada jemaah kita,” kata Hilman di Makkah dikutip Minggu (23/6).

“Video yang tersebar itu bukan terkait dengan jemaah kita. Ada dugaan jemaah dibiarkan. Yang ada petugas haji kita full team. Ada beberapa spot di sana dan langsung ditangani,” sambungnya.

Kabid Kesehatan pada Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Indro Murwoko menambahkan, jemaah yang wafat pada fase puncak haji, Arafah-Muzdalifah-Mina (Armuzna), berdasarkan data per 20 Juni 2024, pukul 16.00 waktu Arab Saudi, ada 11 jemaah yang wafat di Arafah dan 29 jemaah wafat di Mina.

“Jemaah wafat itu, secara keseluruhan ada 40. Dari data itu, terbagi wafat di tenda, pos kesehatan, dan rumah sakit Arab Saudi, baik di Arafah maupun Mina,” kata Indro. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA