Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kawasan Timur Tengah Memanas, Kemlu Imbau WNI Waspada

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Minggu, 14 April 2024, 10:01 WIB
Kawasan Timur Tengah Memanas, Kemlu Imbau WNI Waspada
Juru bicara Kementerian Luar Negeri RI, Lalu Muhammad Iqbal dan Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha/RMOL
rmol news logo Situasi politik dan keamanan di kawasan Timur Tengah semakin memanas, menyusul serangan udara yang diluncurkan Iran ke Israel.

Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia (Kemlu RI) pada Minggu (14/4), menghimbau seluruh warga negara Indonesia di wilayah tersebut untuk waspada dan lebih berhati-hati.

"Memperhatikan perkembangan situasi politik dan keamanan di kawasan Timur Tengah, Kemlu mengimbau agar WNI di wilayah Iran, Israel dan Palestina untuk  meningkatkan kewaspadaan dan mengantisipasi terjadinya eskalasi keamanan," tulis akun X @Kemlu_RI.

Demi keselamatan Kemlu meminta agar seluruh WNI melapor diri ke kantor perwakilan Kemlu RI tersekat. Selain itu, bisa juga melakukan secara online secepat mungkin.

"Bagi  WNI yang belum melakukan lapor diri,agar segera menghubungi Perwakilan RI terdekat atau melakukan lapor diri secara online di peduliwni.kemlu.go.id," tulis Kemlu di akun X.

Selanjutnya, Kemlu mengimbau agar WNI yang hendak melakukan perjalanan ke Timur Tengah, menunda terlebih dahulu kepergiannya.

"Bagi WNI yang memiliki rencana untuk melakukan perjalanan ke Israel dan Iran, sekiranya tidak mendesak, diimbau menunda perjalanan," sambungnya.

Selanjutnya, Kemlu menghimbau seluruh WNI jika menghadapi situasi darurat agar segera menghubungi nomor hotline Perwakilan RI terdekat.

Hotline KBRI Tehran: +989024668889
Hotline KBRI Amman: +962779150407
Hotline KBRI Kairo: +201022229989. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA