Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Somalia Larang Warga Main TikTok, Telegram dan Judi Online

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Senin, 21 Agustus 2023, 15:35 WIB
Somalia Larang Warga Main TikTok, Telegram dan Judi Online
Ilustrasi/Net
rmol news logo Platform media sosial seperti TikTok dan Telegram, serta judi online resmi dilarang oleh pemerintah Somalia karena diduga kerap digunakan kelompok teroris untuk menyebarkan propaganda.

Kementerian Komunikasi dan Teknologi Somalia pada Minggu (20/8), memerintahkan seluruh penyedia layanan internet untuk memblokir aplikasi serta situs tersebut.

"Dalam upaya mengakhiri perang dan membasmi teroris di Somalia, kami menginstruksikan perusahaan layanan internet untuk menangguhkan aplikasi TikTok, Telegram, dan 1XBET karena digunakan teroris untuk menyesatkan warga," begitu peringatan pemerintah, seperti dimuat Arab News.

Langkah tersebut dilakukan menjelang operasi militer fase kedua yang akan dilakukan militer Somalia terhadap militan Al Shabaab. Kelompok teroris yang diduga berafiliasi dengan Al Qaeda itu telah melancarkan konflik berdarah di Somalia dalam 15 tahun terakhir.

Meski sudah diusir dari ibu kota ibu kota Mogadishu pada tahun 2011, tetapi hingga kini, Al Shabaab masih menguasai sebagian besar pedesaan dan terus melakukan serangan mematikan terhadap sasaran sipil, politik dan militer. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA