Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Hari Raya Idulfitri, Putin Mengaku Bangga dengan Komunitas Muslim Rusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 22 April 2023, 04:39 WIB
Di Hari Raya Idulfitri, Putin Mengaku Bangga dengan Komunitas Muslim Rusia
Presiden Rusia Vladimir Putin/Net
rmol news logo Idulfitri memiliki makna spiritual yang dalam, yang menurut Presiden Rusia Vladimir Putin melambangkan perjuangan umat secara moral.

Idulfitri juga melambangkan aspirasi umat dalam mengembangkan diri, menunjukkan belas kasih dan kasih sayangnya kepada sesama.

Dalam ucapan selamat Idulfitri kepada umat Muslim di Rusia pada Jumat (21/4), Putin juga memuji kontribusi organisasi Muslim untuk menjaga dialog antaragama dan antaretnis di negara tersebut.

Ia mengungkapkan rasa bangga dan puas dengan bagaimana Muslim Rusia memperkenalkan generasi muda pada tradisi budaya, agama, dan sejarah mereka.

Muslim di Rusia tumbuh dengan kebersamaan dan rasa saling menghormati, kata Putin.

Sebagai negara dengan jumlah umat Muslim terbesar kedua setelah umat Kristiani, Rusia telah menetapkan Hari Raya Idulfitri sebagai salah satu hari libur nasional Rusia yang biasanya berlangsung selama tiga hari.

"Liburan ini, yang sangat dihormati oleh umat Islam di seluruh dunia dan menandai akhir bulan suci Ramadhan, memiliki makna spiritual yang penting karena mewujudkan aspirasi masyarakat untuk mencapai kemajuan moral, menunjukkan belas kasihan dan rasa kasih sayang," kata Putin dalam pesan yang diposting di situs Majelis Spiritual Muslim Rusia, Jumat, seperti dikutip dari TASS.

Umat Muslim di Rusia telah menjalani kehidupan yang patut dicontoh dengan perbuatan baik yang secara aktif mengembangkan interaksi dengan organisasi publik dan sosial.

Putin juga menyoroti peran pejuang Muslim dalam operasi militer khusus, yang katanya telah melindungi Rusia, mengambil bagian dalam operasi tempur dengan keberanian dan menunjukkan semangat korps yang mengagumkan. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA