Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pererat Kerjasama Pertahanan, Panglima Angkatan Bersenjata Singapura Kunjungi Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Selasa, 28 Februari 2023, 15:10 WIB
Pererat Kerjasama Pertahanan, Panglima Angkatan Bersenjata Singapura Kunjungi Indonesia
Pasukan militer Indonesia menyambut kedatangan Panglima Angkatan Bersenjata Singapura, Letjen Melvyn Ong, PPA/Press Release
rmol news logo Dalam rangka mempererat kerjasama pertahanan negara, Panglima Angkatan Bersenjata Singapura Letjen Melvyn Ong, PPA mengunjungi Indonesia pada Senin (27/2).

Panglima Laksamana TNI Yudo Margono menyambut kehadiran Panglima Letnan Melvyn di Markas Besar TNI di Cilangkap, Jakarta Selatan.

Dalam acara itu TNI melakukan upacara Jajar Kehormatan dan pemeriksaan pasukan, sebelum mereka melakukan sesi ramah tamah.

Sebagai bentuk apresiasi dari militer Indonesia, di tengah acara, Panglima TNI menganugerahkan penghargaan Bintang Yudha Dharma Utama kepada Letnan Melvyn, yang disematkan langsung oleh Laksamana Yudo

"Penganugerahaan itu sebagai bentuk penghargaan kepada Letjen Melvyn Ong, PPA (E), atas pengabdian dan jasanya yang luar biasa dalam meningkatkan hubungan kerjasama yang baik antara negara, khususnya antar kedua Angkatan Bersenjata," kata press release yang diterima.

Setelah rangkaian acara berhasil dilaksanakan, kedua panglima itu melanjutkan makan malam bersamanya, yang diiringi oleh Tarian Extravaganza Nusantara. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA