Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Permudah Pekerja Asing, Selandia Baru Buat Visa Pemulihan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Sabtu, 25 Februari 2023, 06:51 WIB
Permudah Pekerja Asing, Selandia Baru Buat Visa Pemulihan
Masyarakat Selandia Baru sedang membersihkan rumah setelah banjir merendam wilayahnya/Yahoo News
rmol news logo Dalam langkah mendukung upaya pembangunan kembali setelah diterjang badai Gabrielle dan Auckland yang mematikan, Selandia Baru meluncurkan Visa Pemulihan untuk mendatangkan lebih banyak pekerja.

Menurut laporan dari Menteri Imigrasi Michael Wood pada Jumat (24/2), jalur baru ini merupakan langkah pemerintah dalam mempermudah para pekerja spesialis asing, untuk dapat memasuki dan membantu proyek rekonstruksi di negaranya

"Visa Pemulihan berarti spesialis luar negeri tambahan yang diperlukan, untuk mendukung upaya perbaikan agar dapat segera datang ke sini," kata Menteri Michael Wood, dimuat SHINE.

Sejauh ini, pemerintah negara tersebut tengah membutuhkan tim pekerja konstruksi, tim pembersihan dan tim pemulihan untuk dapat memperbaiki pulau utara yang terdampak dan memiliki kerusakan meluas itu.

Pelamar asing yang memasukkan Visa Pemulihan akan diprioritaskan dan diproses dalam waktu satu minggu kerja. Visa tersebut berlaku hingga enam bulan lamanya dan digratiskan bagi pelamar visa yang terpilih. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA