Sekolah Menengah Abdul Rahim Shahid merupakan sekolah khusus anak laki-laki yang didominasi Syiah. Selain sekolah tersebut, pusat pendidikan terdekat juga ikut menjadi sasaran granat.
Sejauh ini tidak ada klaim siapa yang bertanggung jawab atas serangan. Meski ISIS diyakini kerap menjadi dalang serangan di daerah tersebut.
Sementara jumlah korban tewas dan terluka kemungkinan akan bertambah.
Mengutip laporan awal,
BBC pada Selasa (19/4) menyebut ledakan berasal dari pembom bunuh diri. Tetapi jurubicara kepolisian Kabul, Khalid Zadran menuturkan peledak rakitan telah ditinggalkan di luar sekolah.
Seorang pejabat mengungkap, peledak rakitan itu disimpan di ransel, salah satunya telah diledakkan di dalam gerbang sekolah.
Ketika ledakan terjadi, para siswa meninggalkan kelas pagi. Foto-foto menunjukkan darah bercecer di tanah, sementara buku-buku berserakan.
BERITA TERKAIT: