Sepekan Diguyur Hujan, Sejumlah Wilayah Sri Lanka dan India Selatan Dikepung Banjir

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 08 November 2021, 16:37 WIB
Sepekan Diguyur Hujan, Sejumlah Wilayah Sri Lanka dan India Selatan Dikepung Banjir
Ilustrasi/Net
rmol news logo Hujan deras yang melanda Sri Lanka dan sebagian wilayah India selatan selama lebih dari sepekan telah menyebabkan banjir yang mengakibatkan setidaknya sembilan kematian dan hilangnya dua oang warga.

Keterangan tersebut disampaikan Pradeep Kodippili, seorang pejabat badan penanggulangan bencana setempat kepada media pada Senin (8/11).

"Lima orang tewas dan dua orang hilang dilaporkan di seluruh Sri Lanka sejak hujan mulai turun pada akhir Oktober," kata Pradeep, seperti dikutip dari AFP.

Sementara empat korban tewas lainnya dilaporkan di wilayah Tamil Nadu.

Sebagai bagian dari upaya membantu warga, pihak berwenang telah mendirikan lebih dari 150 kamp bantuan untuk mendistribusikan makanan dan bantuan kepada mereka yang terpaksa keluar dari rumah.

Sebagian besar jalan utama di ibu kota negara bagian Chennai juga dilaporkan terendam air dan pepohonan tumbang, mengganggu lalu lintas.

Banjir di Chennai menewaskan lebih dari 250 orang selama rekor curah hujan pada tahun 2015.

Para ilmuwan mengatakan cuaca yang semakin tak terduga dan ekstrem di Asia Selatan telah disebabkan oleh perubahan iklim dan diperburuk oleh deforestasi, pembendungan, dan pembangunan yang berlebihan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA