Warga menyerbu landasan, menunggu menaiki pesawat di bandara Kabul, Afghanistan, Senin 16 Agustus 2021/Net
Media Turki
Anadolu Agency melaporkan, sebanyak 324 warga itu diangkut dengan sebuah pesawat Turkish Airlines.
Mereka meninggalkan Bandara Internasional Hamid Karzai di Kabul pada pukul 11.45 waktu setempat dan mendarat dengan selamat di Bandara Istanbul pada pukul 16.55 waktu Turki.
Dilaporkan, dalam beberapa jam sejak itu, penerbangan keluar dari bandara dilaporkan telah ditangguhkan.
Di bawah aturan virus corona yang berlaku, penumpang dari Kabul diuji di Bandara Istanbul pada saat kedatangan mereka.
Taliban berhasil merebut Ibu Kota Kabul dan mengambil kendali Istana Kepresidenan Afghanistan, menyusul kepergian Presiden Ashraf Ghani yang dilaporkan melarikan diri ke Tajikistan.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: