Teodora Carlos, ibu dari seorang pria bersenjata, yang diidentifikasi oleh polisi warga Filipina, Jessie Carlos, mengatakan bahwa putranya adalah orang baik yang berubah saat dia mulai sering mengunjungi kasino.
"Anak saya hanya korban, dia menjadi korban kasino," kata Carlos seperti dimuat
CNN.
Polisi Manila sebelumnya mengungkapkan bahwa Carlos berhutan puluhan ribu dolar dan memiliki masalah perjudian.
Dia telah dilarang dari semua kasino oleh Philippine Amusement and Gaming Corporation atas permintaan keluarganya, yang oleh polisi dipandang sebagai motif serangannya di kasino Resort World Manila pada dini hari Jumat pekan lalu.
"Ini mungkin bisa memicu dia, itulah sebabnya dia begitu marah pada kasino," kata Kepala Kantor Polisi Daerah ibukota Nasional Oscar Albayalde pada sebuah konferensi pers.
"Dia tahu bahwa dia tidak bisa pergi ke kasino untuk berjudi karena fotonya akan diposting di sana dan dia tidak akan diizinkan masuk," sambungnya.
[mel]
BERITA TERKAIT: