Rusak dan Tinggalkan Daging Babi Di Masjid, Pria Ini Diburu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 05 Januari 2016, 01:00 WIB
rmol news logo Kepolisian Florida memburu seorang pria yang meninggalkan daging babi di sebuah masjid pekan ini.

Kejadian itu sendiri terjadi akhir pekan lalu di Masjid Al-Munin di Titusville dekat Cape Canaveral Florida. Dalam rekaman CCTV terlihat pelaku merupakan seorang pria.

Ia masuk ke halaman masjid pada tangah malam dan sempat merusak sebagian bangunan masjid sebelum meletakkan daging babi di masjid tersebut.

Dari rekaman tersebut terlihat pria tersebut beraksi seorang diri. Ia memiliki tato di tangannya. Pria tersebut juga memiliki kepala yang dicukur dan mengenakan pakaian kamuflase.

Menurut keterangan dari juru bicara polisi Titusville Amy Matthews, kejadian itu menambah panjang aksi vandalisme terhadap Muslim yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir.

Menurut keterangan dari kelompok hak-hak sipil Council on American-Islamic Relations (CAIR) menyebut aksi vandalisme semacam itu merupakan bentuk penghinaan bagi kaum Muslim Amerika Serikat. Pasalnya, Muslim diharamkan memakan daging babi dan para pelaku mencoba menodai masjid dengan daging babi.

Sementara itu menurut keterangan dari presiden komunitas Muslim di Florida Tengah Imam Muhammad Musri menyebut bahwa insiden tersebut merupakan yang pertama kalinya ia alami semenjak tinggal di Titusville 40 tahun yang lalu.

Vandalisme terhadap Muslim sendiri telah meningkat di Amerika Serikat sejak serangan yang dilakukan oleh kelompok ISIS terhadap warga sipil di Paris dan California akhir tahun lalu.

Selain itu, sentimen anti-Muslim yang diungkapkan oleh calon presiden dari Partai Republik Donald Trump dan Ben Carson juga semakin menyulut sentimen anti-Muslim semakin memburuk.

"Pernyataan-pernyataan ini melegitimasi pikiran orang-orang yang radikal," kata Musri dimuat Reuters. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA