Dalam film yang akan rilis akhir tahun ini, aktor berparas tampan itu melakukan sendiri adegan bergelantungan di luar badan pesawat angkut militer. Pesawat di mana ia bergelantung merupakan pesawat jenis Airbus A400M.
Adegan ekstrim itu menunjukkan aksi Tom Cruise berlari di sepanjang sayap pesawat A400M sebelum lepas landas dan kemudian berpegangan pada badan pesawat ketika A400M akhirnya terbang meninggalkan landasan terbang.
Adegan tersebut dilakukan Tom Cruise dengan setelan jas lengkap dan berhasil dilakukan hanya dalam delapan kali take di pangkalan udara RAF Wittering di Inggris.
Perlu diketahui, pesawat Airbus A400M diperkirakan akan menjadi pesawat angkut militer tercanggih di dunia selama beberapa dekade mendatang.
Berdasarkan rilis yang diterima redaksi (Rabu, 22/7), kemampuan utama Airbus A400M adalah mampu menerjunkan 116 orang anggota pasukan terjun payung bersenjata lengkap di medan pertempuran.
Dalam melakukan adegan ekstrim itu, panel khusus di samping badan pesawat yang normalnya berfungsi untuk memangkas turbulensi udara di sekitar para penerjun payung, difungsikan sebagai tempat berpegangan sang aktor.
Adegan itu berhasil dilakukan sebagai hasil kerjasama dari Paramount Pictures bersama dengan tim uji terbang Airbus Defence and Space.
Airbus Defence and Space merupakan salah satu divisi dari Airbus Group yang dibentuk atas penggabungan bisnis dari Cassidian, Astrium, dan Airbus Military. Divisi baru ini merupakan perusahaan pertahanan dan antariksa nomor satu di Eropa, adalah bisnis antariksa terbesar kedua di dunia, dan berada di antara sepuluh besar perusahaan pertahanan teratas dunia.
[mel]
BERITA TERKAIT: