Menlu Malaysia dan Bangladesh Bahas Soal Imigran di Kota Kinabalu

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 17 Mei 2015, 12:35 WIB
Menlu Malaysia dan Bangladesh Bahas Soal Imigran di Kota Kinabalu
ilustrasi imigran/net
rmol news logo Menteri Luar Negeri (Menlu) Malaysia dan Bangladesh menggelar pertemuan di Kota Kinabalu Malaysia pada hari ini (Minggu, 17/5).

Pertemuan kedua Menlu itu dilakukan untuk membahas peningkatan arus imigran dari Myanmar dan Bangladesh yang membanjiri sejumlah wilayah di Asia Tenggara sejak beberapa waktu terakhir.

"Ini adalah topik dan masalah yang sangat penting yang diagendakan," kata Menlu Malaysia Anifah Aman seperti dimuat Channel News Asia.

Anifah akan bertemu dengan Menlu Bangladesh AH Mahmood Ali.

Malaysia diketahui menjadi salah satu negara tujuan imigran asal Myanmar dan Bangladesh. Dalam kurun waktu seminggu terakhir saja, ada lebih dari 1.000 imigran yang datang ke Malaysia dengan menggunakan perahu kayu.

Imigran yang datang dari Myanmar, mayoritas merupangan warga Rohingya yang berupaya menyelamatkan diri dari konflik internal yang terjadi. Sementara itu imigran yang datang dari Bangladesh utamanya nekad menempuh perjalanan berbahaya di laut karena desakan ekonomi. Mereka berupaya keluar dari himpitan kemiskinan di dalam negeri mereka. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA