Tiongkok Tanam 50 Miliar Dolar AS untuk Infrastruktur Brasil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 15 Mei 2015, 12:16 WIB
Tiongkok Tanam 50 Miliar Dolar AS untuk Infrastruktur Brasil
ilustrasi/net
rmol news logo Tiongkok berencana untuk menanamkan investasi hingga 50 miliar dolar AS untuk proyek infrastruktur Brasil.

Kesepakatan itu rencananya akan ditandatangani oleh bank kedua negara saat kunjungan Perdana Menteri China Li Keqiang ke Brasil pekan depan.

Investasi itu akan digunakan oleh Brazil untuk membangun jalur kereta api dari pantai Atlantik Brasil ke pantai Pasifik dari Peru untuk mengurangi biaya ekspor ke Tiongkok. Bukan hanya itu, dana tersebut juga rencananya akan digunakan untuk mengembangkan sektor energi, pelabuhan, dan pembangkit listrik tenaga air.

Bukan hanya itu, seperti dimuat BBC, investasi juga rencananya akan digunakan untuk membiayai perusahaan patungan untuk memproduksi baja.

Ia mengatakan dana tersebut juga akan membiayai perusahaan patungan untuk memproduksi baja.

Brasil sendiri diketahui merupakan negara pengekspor bijih besi ke Tiongkok.

Sementara itu, Perdana Menteri Li Keqiang selain mengunjungi Brasil, rencananya juga akan mengunjungi Colombia, Peru dan Chile pekan depan. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA