Putus Jaringan Penyelundupan Manusia di Libya, Inggris Bisa Ambil Langkah Militer

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 14 Mei 2015, 13:56 WIB
Putus Jaringan Penyelundupan Manusia di Libya, Inggris Bisa Ambil Langkah Militer
ilustrasi/net
rmol news logo Inggris berkemungkinan mengambil langkah militer dengan mengerahkan pasukannya ke Libya untuk menghentikan gelombang imigran yang bertolak menuju Eropa.

Menurut bocoran dokumen informasi Uni Eropa yang dimuat di Daily Mail pada Rabu (13/5) diungkapkan bahwa ada rencana angkatan udara dan angkatan laut untuk melakukan serangan ke jaringan penyelundupan manusia yang bertanggungjawab untuk menempatkan migran ke kapal dan melakukan perjalanan berbahaya di Mediterania menuju Eropa.

Dalam dokumen yang sama disebutkan juga bahwa operasi darat mungkin saja diperlukan untuk menghancurkan kapal dan aset milik jaringan penyelundupan manusia.

Bukan hanya itu, disebutkan juga untuk melakukan operasi tersebut diperlukan intelijen, pengawasan, pengintaian, tim asrama, patroli serta pasukan unit khusus.

Namun demikian belum ada konfirmasi dari pihak Uni Eropa atau Inggris terkait bocoran informasi itu. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA