Kuba Kirimkan 48 Tim Medis ke Nepal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 07 Mei 2015, 12:09 WIB
Kuba Kirimkan 48 Tim Medis ke Nepal
ilustrasi/net
rmol news logo Kuba kirimkan 48 tim medis yang mencakup 22 dokter di dalamnya untuk membantu warga Nepal dalam proses pemulihan usai bencana gempa bumi yang mengguncang 25 April lalu.

Menurut keterangan resmi dari Kementerian Kesehatan Nepal pada Rabu (6/5), selain tim medis, Kuba juga mengirmkan sejumlah peralatan medis lainnya seperti perlengkapan rumah sakit lapangan, unit bedah, peralatan sterilisasi, unit perawatan intensif dan peralatan diagnostik termasuk X-ray dan mesin USG mesin.

Seperti dimuat AFP, pengiriman tim medis tersebut merupakan hal yang biasa dilakukan oleh Kuba untuk membantu negara lain yang terkena bencana. Tahun lalu saja, Kuba mengirimkan 256 dokter dan perawat ke tiga negara di Afrika Barat untuk membantu menangani penyebaran wabah Ebola.

Diketahui, gempa yang mengguncang Nepal telah menewaskan sekitar 7.675 orang dan melukai 16.300 lainnya terluka. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA