Warga Singapura di Kanada Gelar Penghormatan bagi Lee Kuan Yew

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 29 Maret 2015, 19:51 WIB
Warga Singapura di Kanada Gelar Penghormatan bagi Lee Kuan Yew
lee kuan yew/net
rmol news logo Warga negara Singapura di Kanada menggelar acara penghormatan terakhir bagi mendiang Lee Kuan Yew di Vancouver pada Minggu sore (29/3).

Acara yang digelar selama tiga jam itu digagas oleh seorang warga Singapura, Ciel Liu Bei. Ia mengirimkan email kepada Konsulat Jenderal Singapura di Kanada dan Vancouver Singapore Klub.

"Saya merasa perlu untuk mengatur suatu kegiatan untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mendiang Lee," jelasnya seperti dimuat AsiaOne.

Dalam acara yang dihadiri oleh sekitar 140 orang itu, diputar sejumlah video terkait Lee Kuan Yew dan sejumlah peliputan soal kepergiannya.

Lee Kuan Yew diketahui hari ini menjalani prosesi penghormatan terakhir dan dikremasi di Singapura. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA