
Seluruh sarana transportasi Singapura akan berhenti beroperasi pada pukul 16.00 sore waktu Singapura untuk mengheningkan cipta selama satu menit (Minggu, 29/3). Hal itu dilakukan untuk mengenang sosok Lee Kuan Yew yang dinilai berjasa dalam pembangunan modern Singapura.
Menurut keterangan dari Kementerian Transportasi Singapura seperti dilansir
AsiaOne, sarana transportasi seperti MRT akan berhenti di stasiun dan membuka semua pintunya. Bus yang hendak berangkat juga akan ditahan selama satu menit untuk mengheningkan cipta.
Bukan hanya itu, mengheningkan cipta selama satu menit juga akan diberlakukan di Bandara Internasional Changi dan Pelabuhan Singapura. Tidak akan ada pendaratan atau take-off yang dilakukan di Changi pada pukul 16.00 hari ini.
Informasi bagi para penumpang soal rencana mengheningkan cipta itu dipajang di papan pengumuman baik di jaringan MRT ataupun terminal dan halte bus.
[mel]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.