Sejumlah barang milit co-pilot muda berusia 27 tahun itu pun diangkut dan dibawa dalam sejumlah tas besar. Termasuk komputer pribadinya.
Hal itu dilakukan setelah penyelidikan kotak hitam mengarah pada dugaan bahwa Lubitz sengaja mengunci diri di ruang kokpit beberapa saat sebelum kecelakaan dan menurunkan ketinggian pesawat dengan cepat hingga menabrak pegunungan Alpen.
Menurut keterangan seorang jaksa Marseille bernama Brice Robin, merujuk pada informasi dari perekam suara kotak hitam, ditemukan bahwa Lubitz tengah sendirian di dalam kompit dan tidak menggubris ketika kapten pilot menggedor pintu kokpit untuk meminta masuk. Ia pun tidak menjawab panggilan pengendali lalu lintas udara yang memperingatkannya soal ketinggian.
Temuan-temuan itu menimbulkan dugaan bahwa Lubitz sengaja menyebabkan kecelakaan yang menewaskan 150 orang, termasuk dirinya itu.
Menindaklanjuti temuan, seperti dimuat
Reuters, pihak kepolisian pun segera mencari tahu soal apa motif yang melatarbelakangi Lubitz untuk melakukan itu.
[mel]
BERITA TERKAIT: