Sekjen PBB Yakin SBY Bakal Terus Berperan untuk Kemanusiaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/aldi-gultom-1'>ALDI GULTOM</a>
LAPORAN: ALDI GULTOM
  • Sabtu, 30 Agustus 2014, 08:34 WIB
Sekjen PBB Yakin SBY Bakal Terus Berperan untuk Kemanusiaan
ban ki-moon/net
rmol news logo Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Ban Ki-Moon menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang telah memberikan dukungan kuat bagi PBB untuk menciptakan pondasi budaya dunia di masa depan.

Saat menyampaikan konferensi pers bersama Presiden SBY dan Perwakilan PBB untuk Aliansi Peradaban (UNAOC), Nassir Abdulaziz Al-Naseer, di Bali Nusa Dua Convention Center, kemarin,  Ban Ki-moon menyampaikan ucapan terima kasih atas kontribusi dan peran Presiden SBY dalam berbagai upaya perdamaian dunia.

"Saya berterima kasih atas peran SBY dalam dukungannya. Indonesia memberikan kontribusi yang nyata dalam peace kerping force, SBY membantu panelis dalam upaya pembangunan berkelanjutan dan forum PBB untuk Post 2015 development agenda, dan perumusan ini menjadi major implementation,” kata Ban Ki-moon, dikutip dari setkab.go.id.

Ia juga menyatakan rasa syukurnya atas kepemimpinan Presiden SBY untuk  meneruskan masa depan pembangunan sebagai co-chair of eminent person.

Mengenai masa jabatan Presiden SBY yang akan berakhir 20 Oktober mendatang, Sekjen PBB Ban Ki-moon mengatakan, bahwa ia akan bekerja sama dengan pengganti SBY, yaitu Joko Widodo (Jokowi).

"PBB akan memberikan dukungan kepada Indonesia," kata Ban Ki-moon.

Sementara mengenai SBY sendiri, Sekjen PBB Ban Ki-moon meyakini akan terus memainkan peran yang berarti untuk kemanusiaan dan akan terus bekerja sama dengan PBB meskipun sudah tidak lagi menjadi Presiden RI untuk mencapai dunia yang lebih baik. [ald]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA