Dimensy.id
Apollo Solar Panel

TPMA Bakal Raih Dana Segar Rp406,46 Miliar lewat Right Issue

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 11 Juni 2024, 13:34 WIB
TPMA Bakal Raih Dana Segar Rp406,46 Miliar lewat Right Issue
PT Trans Power Marine (TPMA)/Net
rmol news logo Perusahaan yang bergerak di bidang transportasi laut, PT Trans Power Marine (TPMA) berencana menggelar aksi korporasi di pasar modal melalui Penambahan Modal dengan HMETD I (PMHMETD) atau biasa disebut Right Issue.

Manajemen mengatakan dalam laporan yang dikutip Selasa (11/6) bahwa perseroan akan menawarkan sebanyak 874.120.034 lembar saham baru. Jumlah ini sekitar 25.00 persen  dari jumlah saham yang ditempatkan dan disetor penuh setelah HMETD I dengan nilai nominal Rp100 per saham.

Setiap pemegang 3 Saham Lama yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada tanggal 24 Juni 2024 pukul 16.00 WIB berhak atas 1 HMETD, dimana setiap 1 HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli sebanyak 1 Saham Baru dengan Harga Pelaksanaan sebesar Rp465, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan pemesanan pelaksanaan HMETD.

TPMA ditaksir akan meraih dana segar sekitar Rp406.465.815.810.

Seluruh dana yang diperoleh dari PMHMETD I ini setelah dikurangi oleh biaya-biaya emisi, akan digunakan untuk Pembelian saham PT Bahtera Energi Samudra Tuah (BEST) sebanyak 65 persen dari modal disetor milik PT Patin Resources (Pihak Terafiliasi).

Pemegang saham bakal terdilusi maksimum sebesar 25,00 persen setelah PMHMETD I.

Adapun tanggal pencatatan di BEI pada 26 Juni 2024, periode perdagangan dan pelaksanaan HMETD pada 26 Juni - 9 Juli 2024. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA