Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dorong Inklusi Keuangan, Kemendag Targetkan Percepatan Digitalisasi 1.000 Pasar per Tahun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Rabu, 21 Februari 2024, 10:54 WIB
Dorong Inklusi Keuangan, Kemendag Targetkan Percepatan Digitalisasi 1.000 Pasar per Tahun
Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga saat berbincang dengan awak media di Padma Hotel Semarang, Jawa Tengah, Selasa (20/2)/RMOL
rmol news logo Kementerian Perdagangan RI menargetkan percepatan digitalisasi di 1.000 pasar rakyat pada tahun ini, di tengah pesatnya teknologi digital.

Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga dalam pernyataannya mengatakan pembayaran menggunakan QRIS akan dimasifkan di pasar rakyat dan tradisional.

“Target seribu per tahun. Nanti beli ayam tidak perlu lagi menggunakan cash. Cash masih tetap diterima, tetapi sekarang ada alternatif lain. Bayar pakai QRIS, kita kerja sama dengan BI,” jelas Sambuaga kepada media di Hotel Padma Semarang, Jawa Tengah, Selasa (20/2).

Menurutnya, hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk mendorong inklusi keuangan di dalam negeri.

“Ini artinya mendorong inklusi keuangan dan itu gak cuma soal praktisnya aja tetapi juga bisa memastikan supaya nanti misalnya para pedagang yang mau nambah kredit ke bank, bisa dilihat cash flownya lewat rekening. Lebih praktis,” sambungnya.

Untuk itu, Kemendag akan mempercepat digitalisasi dengan maksimal di pasar tradisional dan pasar rakyat. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA