Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sikapi Arahan Jokowi, Menperin Fokus Pantau Penyerapan Anggaran 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 02 Februari 2024, 14:30 WIB
Sikapi Arahan Jokowi, Menperin Fokus Pantau Penyerapan Anggaran 2024
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang/Net
rmol news logo Kementerian Perindustrian meyakini dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi serta pencapaian kinerja yang lebih baik. Hal itu disampaikan oleh Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang.

Dalam pernyataannya yang dikutip Jumat (2/2), Agus berharap di tahun ini para kepala satuan kerja dapat meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan anggaran dan melakukan mitigasi risiko terhadap pelaksanaan program dan kegiatan berisiko tinggi dengan melakukan monitoring secara intens.

Ia menegaskan akan memantau serta mengevaluasi penyerapan anggaran sampai dengan Semester I Tahun 2024 sebagai upaya Kementeriannya menyikapi arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait dengan pelaksanaan percepatan belanja negara.

Jokowi meminta agar Kementerian/Lembaga mengambil langkah-langkah konkret dalam melaksanakan percepatan belanja Negara yang dimulai dari awal tahun anggaran untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional.

Pada 2024, Pagu Anggaran Kemenperin mencapai Rp 3,783 Triliun yang telah dialokasikan penyerapannya untuk mendukung program dan kegiatan strategis.

Kegiatan strategis itu di antaranya program Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN), Hilirisasi Sumber Daya Alam, dan Pengembangan Industri Kecil dan Menengah (IKM).

Kemudian, Fasilitasi dan Pembinaan Industri Halal, serta pemberian fasilitasi sertifikasi TKDN dan Halal secara gratis kepada perusahaan industri dalam negeri.

Lalu, Pembangunan Ekosistem Fitofarmaka, Kebijakan Dekarbonisasi Sektor Industri, Restrukturisasi Mesin/Peralatan Industri, dan Pembangunan Sumber Daya Manusia Industri.

Agus berharap, program-program ini harus segera dilakukan untuk mengakselerasi peningkatan daya saing industri dalam negeri. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA