Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Grup MIND ID, PT Inalum Dongkrak Produksi Alumunium Hingga 274 Ribu Ton

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 09 Januari 2024, 17:48 WIB
Grup MIND ID, PT Inalum Dongkrak Produksi Alumunium Hingga 274 Ribu Ton
Lambang MIND ID/Net
rmol news logo Hilirisasi menjadi komitmen bagi BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID atau Mining Industry Indonesia, dalam menjalankan amanah pemerintah untuk mendorong kesejahteraan masyarakat lewat pengadaan lapangan kerja, khususnya bagi warga di sekitar wilayah operasional perusahaan.

Sekretaris Perusahaan MIND ID, Heri Yusuf menjelaskan bahwa hilirisasi industri pertambangan dapat memperkuat struktur industri, hingga memberikan nilai lebih untuk Indonesia. Dengan demikian, MIND ID juga akan mampu menyediakan lapangan pekerjaan.

"Melalui hilirisasi juga Grup MIND ID mendorong kesejahteraan masyarakat lewat adanya lapangan kerja khususnya bagi warga di sekitar wilayah operasional perusahaan," ujarnya kepada wartawan, Selasa (9/1).

Sebagai langkah nyata, anggota MIND ID, PT Indonesia Asahan Aluminium atau Inalum (Persero) meningkatkan target produksi aluminium pada 2024 mencapai 274.140 ton dari tahun sebelumnya yang hanya sebesar 250.000 ton. Produksi terbagi dalam 3 kategori, yaitu Ingot, Alloy, dan Billet yang diprioritaskan untuk pasar dalam negeri.

“Target produksi Ingot untuk tahun ini mencapai 197.407 ton, sementara Alloy sebanyak 39.420 ton, dan Billet sebesar 29.237 ton,” ujar Heri. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA