Dalam program tersebut, ada sekitar 600 pemudik yang diakomodir Bank BTN dengan 15 unit bus untuk bisa pulang ke kampung halamannya.
Dikatakan Direktur Utama Bank BTN Haru Koesmahargyo, program mudik ini merupakan bentuk komitmen Bank BTN terhadap keselamatan nasabah dan keluarganya yang ikut Mudik Aman Mudik Sehat BUMN 2022. Dengan adanya mudik bersama ini diharapkan lebih menjamin kesehatan dan keselamatan para pemudik.
“Syukur Alhamdulillah, pagi ini Kementerian BUMN dan beberapa BUMN termasuk BTN ikut serta dalam program Mudik Sehat Mudik Aman 2022 dan BTN berpartisipasi dalam penyediaan bus sebanyak 15 unit,†ujar Haru usai melepas pemudik bersama Menteri BUMN Erick Thohir di Jakarta, Rabu (27/4).
Dikatakan Haru lebih jauh, pemberangkatan para pemudik secara gratis tersebut digelar untuk mendukung program Pemerintah dalam peningkatan pelayanan, kelancaran, dan keselamatan masyarakat pada masa Mudik Lebaran 2022.
Dalam kegiatan ini para pemudik juga memperoleh vaksin booster ketiga secara gratis.
“Pemberian booster juga untuk memastikan kesehatan para pemudik yang akan berkumpul bersama keluarga di kampung halaman,†jelas Haru.
Ada tiga jalur mudik yang dilayani Mudik Sehat Bersama BUMN oleh Bank BTN. Pertama, jalur Jakarta-Malang yang akan melalui Semarang, Kudus, Pati, Rembang, Tuban, Lamongan, Gresik, dan Surabaya.
Kedua, jalur Jakarta-Solo yang akan melewati Cirebon, Tegal, Pekalongan, Semarang, dan Salatiga. Kemudian, jalur Jakarta-Yogyakarta yang melalui Bandung, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Purwokerto, dan Kebu.
BERITA TERKAIT: