Canggihnya Teknologi Terminal 3

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 24 Juni 2016, 16:50 WIB
Canggihnya Teknologi Terminal 3
foto :net
rmol news logo Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli memuji Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta sudah seperti airport top di dunia yang berkapasitas penumpang sangat banyak.

Direktur Komersial dan Pengembangan Angkasa Pura II, Faik Fahmi menjelaskan ada hal yang baru di Terminal 3. Pengelolaan bagasi di Terminal 3 menggunakan sistem teknologi barcode dan akan langsung menuju ke destinasi tujuan penumpang. Sistem ini dipercaya lebih aman dan menghindari bagasi kontak dengan porter.

"Sistem ini juga bisa membaca kalau ada bagasi yang membawa bom," ujar Faik saat mendampingi Menko Rizal di Terminal 3, Bandara Soetta, Tangerang, Jumat (24/6).

Pihak AP II selaku pengelola bandara Soetta juga akan menampilkan sisi estetika Terminal 3 Ultimate dengan keberadaan galeri lukisan khas Indonesia.

"Identitas Indonesia juga akan kita hadirkan dan siapkan. Kita siapkan galeri lukisan khas Indonesia," imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Erwin Situmorang selaku kepala Bea Cukai Bandara Soetta menuturkan pihaknya sudah menyiapkan teknologi untuk menganalisa kedatangan penumpang dari luar negeri. Sehingga jika ada penumpang yang mencurigakan bisa langsung dilakukan pemeriksaan.

"Kita bisa tahu langsung profilenya. Kita tidak akan periksa satu persatu lagi, jadi kita tahu track recordnya apa, tiketnya beli di mana, bersama siapa, bisa kita analisa nanti," ujarnya.[wid]


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA