Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Undian Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Bertemu Jepang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 27 Juni 2024, 15:00 WIB
Undian Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Bertemu Jepang
Ilustrasi trofi Piala Dunia/Net
rmol news logo Hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia babak ketiga zona Asia telah selesai dilaksanakan. Hasilnya, Indonesia berada di Grup C bersama sejumlah tim kuat Asia.

Dalam drawing yang digelar di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis siang (27/6), ada 18 tim yang diundi untuk menempati 3 grup. Semuanya dibagi dalam 6 Pot dengan masing-masing berisi 3 tim.

Nah, berdasarkan hasil pengundian, salah satu lawan yang akan dihadapi Indonesia adalah tim Asia dengan rangking FIFA terbaik: Jepang.

Selain Jepang, Indonesia juga akan menghadapi Arab Saudi, Australia, Bahrain, dan China dalam format home and away. Artinya akan ada 10 pertandingan yang harus dilakoni Tim Garuda untuk bisa mendapatkan tiket ke putaran final Piala Dunia 2026.

Di mana 2 tim teratas setiap grup bakal dapat tiket lolos ke Piala Dunia 2026. Sedangkan tim di peringkat ketiga dan keempat akan lanjut ke babak keempat.

Adapun babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan dimulai pada September 2024 mendatang.

Berikut hasil pengundian babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:

Grup A: Iran, Qatar, Uzbekistan, Uni Emirat Arab, Rep Kyrgyzstan, Korea Utara

Grup B: Korea Selatan, Irak, Yordania, Oman, Palestina, Kuwait

Grup C: Jepang,  Australia, Arab Saudi, Bahrain, China, Indonesia. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA