Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pesan Ke Satgas Madago Raya, Kapolri: Optimalkan Peran Setiap Unit, Hilangkan Ego Sektoral

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Jumat, 28 Mei 2021, 21:34 WIB
Pesan Ke Satgas Madago Raya, Kapolri: Optimalkan Peran Setiap Unit, Hilangkan Ego Sektoral
Panglima TNI dan Kapolri memberikan motivasi terhadap Satgas Madago Raya/Ist
rmol news logo Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengjungi personel TNI-Polri yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Operasi Madago Raya di Sulawesi Tengah.

Di hadapan personel Satgas, Kapolri berpesan agar setiap personel menghilangkan ego sektoral dalam menjalankan tugas.

"Optimalkan peran setiap unit tugas, tingkatkan soliditas dan sinergitas pada masing-masinh unit satgas dan hilangkan ego sektoral antar satgas," tegas Sigit kepada wartawan, Jumat (28/5).

Kunjungan dua jenderal tersebut memberikan pengarahan sekaligus motivasi kepada seluruh personel TNI-Polri yang terus berjuang melakukan pengejaran terhadap kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora.

Dalam pengarahan dan motivasinya, Sigit juga menekankan kepada seluruh perosnel untuk terus melakukan penegakan hukum kepada anggota MIT yang tersisa sembilan orang. Menurutnya, negara tidak akan kalah dengan kelompok terorisme.

"Negara tidak boleh kalah dari kelompok terorisme, tidak ada tempat bagi kelompok terorisme," kata Sigit dalam pengarahannya, Jumat (28/5).

Sigit memastikan kehadiran Satgas Madago Raya bertujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Hal itu juga memerlukan peningkatan peran serta dari seluruh elemen masyarakat khususnya di Sulteng.

Sigit menegaskan, apabila dalam penegakan hukum terhadap kelompok MIT mengalami kendala dari segi peralatan maupun personel, harus dikomunikasikan agar dapat segera diatasi.

"Jumlah personil dan peralatan yang kurang agar diajukan kekurangannya," ujar Sigit.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA