Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Brimob Banten Terjunkan Tim Jibom Ke Lokasi Penangkapan Terduga Teroris

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 27 April 2020, 21:15 WIB
Brimob Banten Terjunkan Tim Jibom Ke Lokasi Penangkapan Terduga Teroris
Tim Jibom Brimob Banten di lokasi terduga teroris/Net
rmol news logo Penangkapan terhadap tiga orang terduga teroris di wilayah Waringin Kurung, Serang Banten, dibenarkan Satuan Brigade Mobil (Satbrimob) Polda Banten.

Kasat Brimob Polda Banten AKBP Dwi Yanto Nugroho, mengatakan pihaknya saat ini menerjunkan Tim Jibom Gegana Satbrimobda Banten untuk melakukan sterilisasi TKP.

"Untuk memback-up Densus 88, Brimobda Banten mendatangkan Tim Jibom Gegana untuk sterilisasi TKP," ujar AKBP Dwi Yanto, dilansir dari Kantor Berita RMOLBanten, Senin (27/4).

Sebelumnya, Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri dikabarkan menangkap tiga orang terduga teroris di Kampung Jalumprit, Desa Waringin Kurung Kecamatan Waringin Kurung, Kabupaten Serang, Senin (27/4).
 
Kabar penangkapan terduga teroris itu dibenarkan Camat Waringin Kurung, Nanang Supriatna.

"Iyah tadi di Kampung Jalumprit Desa Waringin Kurung. Sekitar jam 10.00-an barusan beres tadi bada Ashar sekitar jam 15.30 WIB," ujar Nanang. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA