Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hadapi Arus Mudik, Pemerintah Jangan Sampai Seperti Keledai Bodoh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Selasa, 07 Juni 2016, 03:54 WIB
Hadapi Arus Mudik, Pemerintah Jangan Sampai Seperti Keledai Bodoh
rmol news logo Indonesia Traffic Watch (ITW) mengingatkan pemerintah agar tidak seperti keledai bodoh yang jatuh kedua kalinya pada lobang yang sama saat menghadapi musim mudik jelang Hari Raya Idul Fitri yang sudah di ambang pintu.

Apalagi, musim mudik bukan peristiwa yang mendadak atau tiba-tiba turun langit. Tetapi sudah terjadwal dan setiap tahun akan terjadi.

Sehingga pemerintah cukup waktu mempersiapkan segala sesuatu untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, kelancaran (Kamseltibcar) lalu intas pada musim mudik. Termasuk rencana yang akan dilakukan sebagai solusi, ketika permasalahan muncul dilapangan.

"Setiap tahun, permasalahan utama pada musim mudik adalah soal kelancaran dan keselamatan, baik pengguna jalan raya, transportasi laut maupun udara. Pemerintah harus lebih kreatif, sehingga tidak seperti keledai yang jatuh kedua kalinya pada lobang yang sama," kata Ketua Presidium ITW, Edison Siahaan, Senin (6/6).

Karena itu dia mengingatkan seluruh instansi terkait dengan penyelenggaraan lalu lintas dan angkutan jalan sudah menyiapkan program sebagai upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi berbagai permasalahan yang potensi muncul di lapangan.

"Sangat tidak elok, kalau setiap musim mudik, kita mengalami permasalahan yang sama," tegasnya mengingatkan.[zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA