Zulkifli Hasan Ingin Lengket dengan Muhammadiyah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Kamis, 28 Mei 2015, 10:20 WIB
Zulkifli Hasan Ingin Lengket dengan Muhammadiyah
Zulkifli Hasan/net
rmol news logo . Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengaku ingin mendekatkan diri dengan Muhammadiyah. Berbagai cara ia lakukan untuk bisa berdekatan dengan ormas Islam tertua di Indonesia pimpinan Din Syamsuddin itu. Termasuk, selalu hadir setiap ada undangan dari Muhammadiyah.

"Kalau Muhammadiyah yang ngundang dimana pun saya akan datang," ujar ketua MPR RI itu saat berkunjung ke Universitas Muhammadiyah Aceh, Banda Aceh (Rabu, 27/5).

Ia menjelaskan bahwa ada dua tempat yang wajib dikunjungi dalam perjalanan setiap perjalanan dinas. Pertama adalah kampus Muhammadiyah. Kedua bertemu dengan pimpinan wilayah Muhammadiyah.

"Itu wajib untuk saya kunjungi. Mudah-mudahan hubungan saya semakin dekat," sambungnya.

"Boleh saja pimpinan Muhammadiyah menjaga jarak dengan partai politik. Tapi boleh juga kan saya bilang, saya yang paling dekat hanya dengan Muhammadiyah," tandas mantan Menteri Kehutanan itu. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA