Informasi yang beredar menyebutkan bahwa pencopotan Irjen Anas sudah dilakukan tadi pagi. Kabarnya, pencopotan Irjen Anas terkait situasi politik terkini.
Irjen Anas dianggap memiliki afiliasi politik ke Partai Demokrat. Irjen Anas dianggap mendukung SBY.
Demokrat sendiri mulai malam ini menggelar Kongres ke IV di Surabaya. Dalam kongres yang akan digelar hingga lusa ini, salah satu agenda pentingnya adalah memilih ketua umum Partai Demokrat periode 2015-2020.
Redaksi telah melakukan konfirmasi terkait kebenaran kabar tersebut kepada pihak-pihak terkait di Mabes Polri. Redaksi akan menampilkannya dalam berita selanjutnya.
[dem]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: