Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puisi: Orang-orang yang Berkoalisi

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/adhie-m-massardi-5'>ADHIE M. MASSARDI</a>
OLEH: ADHIE M. MASSARDI
  • Rabu, 21 Mei 2014, 09:35 WIB
Puisi: <i>Orang-orang yang Berkoalisi</i>
1. KATAKANLAH kepada mereka, wahai anak bangsa: Sesungguhnya koalisi itu adalah mufakat beberapa kekuatan politik bukan untuk membentuk pemerintahan kecuali demi kemaslahatan umat.

2. Apabila mereka yang berkumpul dalam hiruk-pikuk politik itu mencapai kesepakatan untuk membangun kekuasaan guna menjarah kekayaan negara dan di antara mereka kemudian berjanji untuk saling menutupi, maka yang demikian itu disebut kolusi, sedang langkah mereka disebut konspirasi.

3. Apabila di antara mereka yang berkumpul mengaku sedang membangun koalisi padahal sesungguhnya mereka sedang berkolusi untuk merencanakan sebuah konspirasi, maka apabila tidak kalian hentikan dengan sepenuh kekuatan, jangan kalian sesalkan apabila kelak muncul skandal korupsi yang lebih besar dari Bank Century, sebagaimana dilakukan koalisi sebelum ini.

4. Maka apabila hal yang demikian itu terjadi, tak akan ada lagi kekuatan yang bisa menghentikannya, kecuali anak-anak muda dan mahasiswanya dijauhkan dari kegelapan nurani.

5. Maka bila kalian menghadapi saat-saat paling gawat seperti sekarang ini, berada di antara ancaman buaya dan harimau, jadilah Jaka Tingkir. Bunuh harimaunya, dan tundukkan buayanya.

6. Ingatlah pada sejarah. Jaka Tingkir bisa menaklukan 40 ekor buaya, sedang kalian hanya satu ekor.

7. Sungguh, kalian tahu dari sejarah bahwa kalian tak pernah belajar apa-apa dari sejarah. [***]

AMM 21:05:14

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA