Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Resolusi 2014

 OLEH: <a href='https://rmol.id/about/adhie-m-massardi-5'>ADHIE M. MASSARDI</a>
OLEH: ADHIE M. MASSARDI
  • Kamis, 02 Januari 2014, 10:38 WIB
Resolusi 2014
ilustrasi/net
Tuhan,
Ampuni dosa dan kesalahan kami karena hingga fajar 2014 terbit, kami gagal mengentikan rezim korup, yang oleh para pemuka agama dilaknat sebagai rezim pembohong ini.

Bukan karena mereka kuat tapi karena kami kurang bersungguh-sungguh dalam melaksanakan perintah-MU: "Menyerukan kebaikan dan menghentikan kemunkaran yang korupsi termasuk di dalamnya!"

Akan tetapi, ya Allah Yang Maha Pemurah, kami tetap tidak akan menyerah kepada rezim yang makin leluasa merampok kekayaan rakyatnya ini.

Karena Engkau telah memberi kami akal, budi dan kekuatan moral, tidak sekali-kali kami meminta-Mu untuk turun mengakhiri rezim pecundang ini, kecuali meminta-Mu mengukuhkan tekad kami untuk melawan agar 2014 ini benar-benar menjadi akhir dan kuburan bagi pemerintahan yang menjadikan derita rakyat sebagai permainan.

Tuhan, terima kasih Engkau telah memberikan kesempatan kepada kami untuk memperbaiki kesalahan kami yang hingga 2014 gagal menghentikan rezim yang telah menebar kerusakan (moral) ke seluruh penjuru negeri.

Insya Allah pada 2014 angin perubahan dahsyat yang Engkau tiupkan akan menggulung nasib mereka sebagaimana penguasa rakus sebelum mereka.

Tuhan, Engkau adalah sebaik-baiknya pembalas.
Bersinarlah pada 2014 ini agar Indonesia kembali terang....

Amin.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA