Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Lebih Peduli Monyet daripada Anak Jalanan?

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/aldi-gultom-1'>ALDI GULTOM</a>
LAPORAN: ALDI GULTOM
  • Minggu, 20 Oktober 2013, 12:46 WIB
Jokowi Lebih Peduli Monyet daripada Anak Jalanan?
FOTO:NET
rmol news logo Monyet lebih beruntung daripada anak jalanan di Jakarta.
Betapa tidak, Joko Widodo punya konsep jelas untuk monyet tapi sebaliknya dengan anak jalanan.

Ketua Satgas Perlindungan Anak, M. Ihsan menyatakan bahwa pihaknya memberi apresiasi setinggi-tingginya buat gubernur DKI Jakarta atas responnya terhadap atraksi topeng monyet karena ada perhatian internasional. Tapi ada persoalan yang mendasar dan sudah lama menjadi perhatian internasional, yaitu anak jalanan di Jakarta.

"Sampai hari ini belum ada konsep dan aksi yang sistematis dan berkesinambungan untuk membebaskan anak-anak dari jalanan," terang Ihsan melalui keterangan persnya, Minggu (20/10) menanggapi target Jokowi menjadikan Jakarta bebas dari atraksi topeng monyet pada tahun 2014 mendatang.

Pihaknya pun berharap anak-anak di Jakarta bisa lebih beruntung daripada monyet yang mendapat tempat di Taman Margasatwa Ragunan dan pemiliknya diberi bantuan dan pembinaan oleh Pemprov DKI.

"Mari kita tunggu langkah kongkrit Jokowi untuk membebaskan anak-anak dari jalanan di Jakarta," imbuhnya.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA