"Informasi yang kami terima 72 orang sudah dievakuasi. Namun saya belum mendapatkan informasi, berapa keseluruhan penumpang kapal tersebut," kata Kabid Humas Polda Banten AKBP Gunawan Setiadi di Serang, Banteng (Rabu, 26/9).
Gunawan pun mengatalan bahwa informasi lain yang diperolehnya menyebutkan ada dua orang meninggal, 10 orang luka kritis dan 60 luka-luka.
Saat ini, katanya, tim SAR bersama Polair Polda Banten terus melakukan proses evakuasi korban. Sebagian korban ada yang dievakuasi ke Merak dan sebagian lainnya ke Bakauheni Lampung.
"Lokasi kejadiannya lebih dekat ke Bakauheni Lampung. Namun, ada juga yang dibawa ke Merak," demikian Gunawan.
[ant/ysa]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: