Marzuki Alie: Jangan Menganggap Wa Ode Pahlawan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Senin, 30 Mei 2011, 15:12 WIB
Marzuki Alie: Jangan Menganggap Wa Ode Pahlawan
marzuki alie/ist
RMOL. Ketua DPR, Marzuki Alie menegaskan dirinya tidak terlibat dengan mafia anggaran seperti yang disampaikan anggota Fraksi PAN, Wa Ode Nurhayati dalam sebuah diskusi di salah satu stasiun televisi. Dan karena itulah, ia meminta Badan Kehormatan memeriksa Wa Ode.

Demikian disampaikan Marzuki di Gedung DPR Senayan, Jakarta, Senin (30/5).

Politisi Demokrat ini juga menampik keinginan PAN untuk menyelesaikan kasus ini secara kekeluargaan.

"Ini persoalannya bicaranya di publik. Bisa saja saya maafkan, tapi masalah publik ini tidak bisa begitu saja. Dia (Wa Ode) harus sampaikan penjelasan secara terbuka juga. Itu clear dan berimbang," ujar Marzuki.

Dan kalau mau minta maaf, Marzuki meminta Wa Ode melakukannya dengan terbuka. "Jangan diam-diam minta maafnya, seolah-olah dia pahlawan. Fitnah itu tidak baik, jadi jangan sampai nanti dia dibilang pahlawan tapi memfitnah, itu tidak baik," pungkasnya.[arp]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA