EVALUASI MENTERI

Kuntoro Serahkan Hasil Evaluasi kepada SBY Ketika Matahari Sudah Tenggelam

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 04 Januari 2011, 15:02 WIB
Kuntoro Serahkan Hasil Evaluasi kepada SBY Ketika Matahari Sudah Tenggelam
RMOL. Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) akan menyerahkan hasil evaluasi kinerja menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono malam hari ini.

"Ntar malam, jadi batas waktunya sampai nanti malam yah," kata Kepala UKP4, Kuntoro Mangkusubroto, di Istana Kepresiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta (Selasa, 4/1).

Namun, kata Kuntoro, meski hasil evaluasi itu diterima Presiden SBY, tapi tindak lanjut dari laporan tersebut akan disikapi beberapa hari kemudian.

"Yah butuh dua, tiga hari-lah," tegas Kuntoro.

Sebelumnya diberitakan, UKP4 akan menyerahkan hasil kinerja menteri tahun 2010 pada 4 Januari ini. [yan]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA