"Sehingga kita dalam membangun Jakarta kota global, titik sejarah, titik budaya bagian yang tidak bisa dipisahkan," kata Ridwan Kamil di halaman Parkir Rumah Si Pitung, Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis, 21 November 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Ridwan Kamil berjanji untuk membangun 15 perkampungan Betawi, antara lain di Condet (Jakarta Selatan), Rawa Belong (Jakarta Barat), Tanah Abang (Jakarta Pusat), Kemayoran (Jakarta Pusat), Mampang (Jakarta Selatan).
Kampung Melayu (Jakarta Timur), Cakung (Jakarta Timur), Marunda (Jakarta Utara), Rawasari (Jakarta Pusat), Kembangan (Jakarta Barat), dan Cengkareng (Jakarta Barat).
Ketua Umum Dewan Adat Badan Musyawarah Masyarakat Betawi, Muhammad Rifqi alias Eki Pitung mengatakan, wilayah-wilayah tersebut sejak zaman pra kemerdekaan merupakan daerah yang dikenal sebagai perkampungan Betawi.
“Kita harus bersatu untuk budaya dan kemajuan Jakarta,” kata Eki.
Eki menegaskan, hanya pasangan Ridwan Kamil-Suswono yang membela dan memikirkan detail kebutuhan orang Betawi dengan program-program unggulannya secara konkret.
Bahkan, kata Eki, Ridwan Kamil akan membangun gerbang-gerbang masuk Jakarta di perbatasan daerah penyangga dengan ornamen Betawi.
"RK akan memberikan jaminan dana abadi untuk pelestarian budaya Betawi dan menguatkan UU DKJ yang baru serta mengembalikan peran Bamus Betawi menjadi Dewan Adat Bamus Betawi," kata Eki.
Dalam kesempatan tersebut, hadir juga tokoh Betawi lainnya, seperti Bolot, Opie Kumis, Madid dan para tokoh-tokoh ormas Betawi seperti FORKKABI, Bang Japar, ISBI Jaya, Laskar Adat Betawi, Betara dan para jawara-jawara Betawi se-Jakarta.
BERITA TERKAIT: