Pandangan itu disampaikan Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera seperti dikutip redaksi melalui akun X miliknya, Kamis, 7 November 2024.
Kebijakan proteksionis ini menjadi tantangan bagi Indonesia, mengingat pentingnya hubungan perdagangan global bagi perekonomian nasional.
“Namun, di balik tantangan ini, selalu ada peluang,” ujar Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera (DPP PKS) itu.
Mardani lantas menyinggung janji Trump untuk mengakhiri perang. Ini bisa menjadi harapan positif di tengah kekhawatiran tersebut.
Jika janji tersebut diwujudkan, bisa membawa stabilitas lebih pada ekonomi global dan mengurangi ketidakpastian yang selama ini memengaruhi pasar internasional.
"Janji Donald Trump menghentikan perang kita tunggu," pungkas Mardani.
BERITA TERKAIT: