Hal ini disampaikan Sekretaris Steering Committee (SC) Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Syaiful Huda, dalam jumpa pers jelang Muktamar, Sabtu (28/8).
"Walaupun secara informal dalam berbagai forum, ketua umum Gus Muhaimin sudah menyampaikan PKB menjadi bagian dari pemerintahan Pak Prabowo Subianto,” kata Huda.
Huda melanjutkan, agenda penting lainnya adalah pemilihan ketua umum dan ketua dewan syuro PKB, penyampaian laporan pertanggungjawaban DPP PKB Periode 2019-2024, serta merumuskan sejumlah agenda strategis PKB untuk lima tahun ke depan.
Tak hanya itu, Huda menuturkan, para kader yang hadir baik dari tingkat DPC, DPW, dan DPP juga akan dibagi ke beberapa komisi untuk membahas sejumlah hal.
Misalnya, menetapkan garis-garis perjuangan PKB lima tahun ke depan, penetapan platform perjuangan PKB, dan rekomendasi sikap atas dinamika politik yang terjadi beberapa waktu belakangan ini.
“Rekomendasi kita mengantisipasi berbagai perkembangan politik, ekonomi, dan sosial lima tahun yang akan datang,” tandas Huda.
BERITA TERKAIT: